"Apakah Pil Kontrasepsi Pria?"

Pil kontrasepsi untuk laki-laki agak berbeda dari yang dibuat untuk wanita. Pil kontrasepsi wanita adalah kombinasi dari hormon yang mengelabui tubuh untuk berpikir bahwa dia hamil sehingga tidak berovulasi.
Penelitian telah menemukan bahwa kimiawi spermalah yang memungkinkan mereka untuk membuahi sel telur. Pil kontrasepsi pria dirancang untuk mengganggu kimiawi tersebut sehingga sperma yang mencapai sel telur tidak dapat membuahinya, tetapi langsung mati.
Berbeda dengan pil kontrasepsi wanita, pil ini mungkin hanya perlu diambil sekali sebulan, bukan setiap hari. Hal ini jelas sangat mempermudah dan mengurangi kecemasan banyak pria yang tidak dapat mengandalkan kontrol kelahiran sendiri. Sediaan dalam pil mungkin juga tersedia dalam bentuk koyo atau gel, atau dapat disuntikkan sekali setiap bulan atau tiga bulan.
Banyak penelitian masih perlu dilakukan untuk efektivitas pil ini dan bagaimana dampaknya terhadap kesuburan pria dalam jangka panjang. Studi awal menunjukkan bahwa pil ini memiliki sedikit efek samping dan reversibel dalam jangka panjang, yang berarti seorang pria bisa berhenti minum pil dan mengembalikan kesuburannya ke tingkat normal, seperti halnya seorang wanita dapat menghentikan minum pil ketika dia ingin hamil.
Penggunaan dan efektivitasnya juga akan menentukan apakah pil ini harus diresepkan atau tersedia bebas seperti kondom. Kehadiran pil KB pria ini tidak diragukan lagi akan disambut baik oleh banyak pria yang ingin berbagi tanggung jawab dengan pasangannya dalam kontrol kelahiran.

fertitest
Rekomendasi:
Fertitest adalah alat tes untuk uji masa subur pada wanita. Alat ini dapat mendeteksi secara cepat, tepat dan terpercaya (akurasi 99,9%). Jika Anda ingin punya anak atau menghindari punya anak (ber-KB secara alami), alat ini solusinya.
Source : http://majalahkesehatan.com/

Komentar

Postingan populer dari blog ini

"Virginia Madsen"

"Great Teacher Onizuka 2012"

"Tanya-Jawab Mengenai Radang Usus Buntu (Apendisitis)"