Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2016

"8 Manfaat Kesehatan yang Bisa Anda Dapatkan dengan Sauna"

Gambar
Untuk sehat, banyak cara yang bisa dilakukan manusia untuk mengusahakannya, salah satunya dengan mandi sauna. Di kalangan masyarakat perkotaan, mandi sauna seolah telah menjadi keharusan dan bagian dari gaya hidup. Menggunakan sauna juga salah satu cara yang dipilih untuk bisa membuat tubuh berkeringat. Tak hanya itu saja, manfaat sauna diketahui bila membuat tubuh kembali remaja, menyembuhkan otot yang tegang, meredam stres, dan menenangkan pikiran. Berikut adalah beberapa manfaat kesehatan yang bisa Anda dapatkan dengan sauna atau mandi uap. 1. Membakar kalori Sauna akan membantu Anda membakar kalori. Saat tubuh berkeringat, ada energi yang dihasilkan dan lemak yang dibakar untuk memproduksinya. Orang yang kelebihan berat badan bisa memanfaatkan sauna ini untuk membantu menurunkan berat badan mereka. 2. Mengatasi ketegangan otot Saat otot tubuh terkena panas yang tinggi akan memicu produksi hormon endorfin dalam tubuh. Endorfin membantu tubuh merasa santai dan meredaka

"Efek Buruk Penggunaan Toilet Duduk bagi Kesehatan"

Gambar
Seiring dengan kemajuan teknologi, secara perlahan penggunaan toilet jongkok di sekitar kita semakin menghilang dan diganti dengan toilet duduk. Padahal masyarakat Indonesia sebenarnya kebanyakan menggunakan toilet jongkok. Menurut sebuah penelitian yang dilakukan di Digestive Diseases and Sciences yang dilansir dari healthmeup.com, berikut ini beberapa efek buruk penggunaan toilet duduk bagi kesehatan yang sebaiknya Anda ketahui. Sembelit Saat Anda buang air besar, posisi duduk akan membuat kotoran tidak bisa keluar dengan maksimal. Sehingga kotoran akan bertumpuk dan menyebabkan tinja menjadi keras dan membuat sembelit. Hemoroid Hemoroid adalah kondisi dimana otot anal Anda meradang karena tegang dan mendorong terlalu keras. Sehingga vena akan membengkak dan bahkan terjadi pendarahan. Penyakit usus Bila kotoran tidak keluar secara maksimal, maka kotoran akan menumpuk di usus. Ketika penuh dengan kotoran, maka tubuh tidak dapat menyerap nutrisi dengan baik dan bisa mem

"4 Amalan Sunah yang Sebaiknya Diperbanyak di Bulan Ramadan"

Gambar
Shalat Tahajud Ibadah sunah pertama yang sangat disarankan agar diperbanyak dilakukan di bulan Ramadan adalah shalat tahajud. Shalat tahajud sendiri merupakan shalat yang dilakukan di sepertiga malam terakhir dan dilakukan setelah tidur. Pahala dari shalat tahajud ini sendiri menurut ulama sangatlah besar. Di dalam Al-Quran dan Hadist juga disebutkan bahwa orang-orang yang senantiasa mendirikan shalat tahajud akan dimudahkan hidupnya, selalu berada di dalam lindungan Allah SWT dan doa-doanya akan dikabulkan oleh Allah SWT. Orang-orang yang senantiasa mendirikan shalat tahajud dengan iklhas, takwa dan tulus tergolong sebagai orang-orang shalih dan memudahkannya memasuki pintu surga. "Sesungguhnya orang-orang yang bertakwa itu berada dalam taman-taman surga dan di mata air, sambil mengambil apa yang diberikan oleh Rabb mereka. Sesungguhnya, mereka sebelum itu (di dunia) adalah orang-orang yang berbuat kebaikan, yakni mereka yang sedikit sekali tidur di waktu malam dan di a

"Jadikan Hari Libur Lebih Berpahala Dengan 4 Aktivitas Ini"

Gambar
Di bulan yang suci ini, umat muslim sedang menunaikan ibadah puasa. Dan tak terasa, puasa telah sampai di hari ke 10. Hari ini juga merupakan salah satu hari dimana puasa bertepatan dengan hari libur. Jika hari-hari sebelumnya lama puasa terasa sangat cepat karena kamu disibukkan dengan pekerjaan atau pendidikan, hari libur tidak jarang akan membuat lama puasa terasa semakin lama. Tapi, kamu nggak perlu khawatir Ladies. Agar hari libur lama puasa terasa lebih cepat dan lebih berpahala, kamu bisa kok memanfaatkan hari libur ini untuk melakukan berbagai aktivitas yang menyenangkan dan mendatangkan pahala berlipat ganda. Aktivitas-aktivitas tersebut antara lain adalah sebagai berikut. Membaca Al-Quran Mumpung hari ini kamu punya banyak waktu, pastikan bahwa hari ini kamu melakukan ibadah yang lebih khusyuk dan lebih banyak. Kamu juga bisa mengisi hari libur ini dengan membaca Al-Quran. Jika di hari biasa atau hari efektif kamu bisa membaca Al-Quran sebanyak 1 juz, di hari libur tent

"6 Kebiasaan Mudah yang Bisa Mencegah Kanker"

Gambar
Kanker merupakan penyakit yang bisa membunuh siapa saja dalam waktu sekejap. Meskipun penyakit ini berbahaya dan termasuk penyakit penyebab kematian terbanyak di Indonesia, kita masih bisa melakukan berbagai hal untuk mencegahnya. Bahkan kebiasaan mudah pun sebenarnya bisa jadi kebiasaan yang baik untuk mencegah kanker. Salah satu penyebab utama seseorang terkena kanker adalah karena faktor gaya hidup. Agar ingin terhindar dari kanker, Anda perlu lebih memperhatikan gaya hidup dengan lebih seksama lagi. Tidak perlu bingung harus melakukan apa untuk mencegah kanker. Berikut ini, 6 kebiasaan mudah yang bisa mencegah kanker yang dapat Anda coba lakukan sebagai permulaan. Makan banyak buah dan sayur Hasil penelitian dari World Cancer Research Fund, menunjukkan bahwa ada bukti kuat bahwa sayuran, buah, bulir utuh, dan kacang-kacangan dapat melindungi kita dari serangan berbagai macam kanker seperti kanker mulut, perut, dan usus. Kurangi konsumsi makanan instan yang mengandung gula

"Tips Cara Mudah Mengendalikan Suasana Hati"

Gambar
Suasana hati memang tidak dapat diprediksi dengan mudah. Kadang suasana hati bisa dalam kondisi sangat baik namun tidak jarang pula mengalami kondisi yang sangat buruk. Terutama bagi sebagian besar wanita yang suasana hatinya gampang naik dan turun. Agar tetap nyaman dan tenang, berikut ini cara mudah mengendalikan suasana hati Anda sehingga dapat memulihkan suasana hati yang buruk. Gaya hidup yang seimbang Gaya hidup merupakan hal penting untuk membantu menstabilkan perasaan. Pilihlah gaya hidup yang sesuai dengan suasana hati dan kemampuan finansial Anda. Usahakan untuk memilih gaya hidup positif, dengan memanfaatkan setiap waktu Anda dengan kegiatan yang positif dan berbaur dengan orang-orang yang banyak tersenyum dan menikmati hidup. Aura positif dari lingkungan, disinyalir dapat membantu suasana hati menjadi lebih baik dan nyaman. Bersabar Sabar memang mudah diucapkan namun sulit dilakukan. Sabar merupakan kunci utama dalam menghadapi segala keadaan. Berusahalah selal

"Mengenal Sindrom Kematian Mendadak pada Bayi (SIDS)"

Gambar
Sindrom kematian mendadak pada bayi atau sudden infant death syndrome (SIDS) adalah kematian pada bayi yang terjadi secara mendadak dan tak terduga. Penyebabnya tidak diketahui dengan pasti biasanya terjadi selama bayi tidur. Bisa dialami bayi yang sehat dan kebanyakan terjadi pada bayi yang berusia kurang dari satu tahun. Meskipun penyebabnya tidak diketahui, tampak bahwa SIDS mungkin berhubungan dengan kelainan pada bagian otak bayi yang mengontrol pernapasan. Para peneliti telah menemukan beberapa faktor yang dapat menimbulkan bayi risiko terkena SIDS. Mereka juga telah mengidentifikasi beberapa langkah yang dapat Anda ambil untuk membantu melindungi anak Anda dari SIDS. Berikut ini beberapa faktor risiko terjadinya sindrom kematian mendadak pada bayi  atau sudden infant death syndrome (SIDS) yaitu : A. Faktor fisik bayi Faktor fisik bayi yang berkaitan dengan sindrom kematian mendadak pada bayi (SIDS) meliputi: 1. Kelainan otak Beberapa bayi dilahirkan dengan masa

"Tips Mencegah Sindrom Kematian Mendadak pada Bayi"

Gambar
Meskipun penyebabnya tidak diketahui dengan pasti, para peneliti telah menemukan beberapa faktor yang dapat menimbulkan bayi risiko terkena sindrom kematian mendadak pada bayi atau sudden infant death syndrome (SIDS). Para peneliti juga telah mengidentifikasi beberapa langkah yang dapat Anda ambil untuk membantu melindungi anak Anda dari SIDS. Tidak ada cara dijamin untuk mencegah SIDS, tetapi Anda dapat membantu bayi Anda tidur lebih aman dengan mengikuti tips mencegah sindrom kematian mendadak pada bayi berikut ini : Kembalikan posisi tidur yang benar. Tempatkan bayi Anda untuk tidur dengan posisi terlentang, bukan tengkurap dan menyampingi. Hal ini tidak diperlukan bila bayi Anda terjaga atau bisa berguling dua arah tanpa bantuan. Jangan percayakan pada orang lain saat akan menempatkan bayi Anda untuk tidur dalam posisi yang benar. Jika bayi Anda diasuh oleh baby sitter berikan pengertian mengenai cara tidur yang benar dan jangan menenangkan bayi dalam kondisi tengkurap. G

"Sahur On-Time Tanpa Ngantuk, Ini Trik Praktisnya"

Gambar
Biasanya di awal-awal bulan puasa perjuangan yang paling berat adalah bangun sahur. Bangun lebih awal dari biasanya untuk makan sahur bagi sebagian besar orang bukanlah hal mudah. Apalagi jika kita punya kebiasaan begadang, wah bangun pagi jelas suatu usaha yang bisa menguras emosi. Tapi selalu ada trik yang bisa dicoba untuk bisa sahur on-time tanpa ngantuk. Untuk percobaan pertama mungkin memang susah, tapi kalau sudah berhasil melakukannya di hari pertama bakal lebih mudah untuk melanjutkan kebiasaan ini untuk hari-hari berikutnya. Niat dari Awal Ini nih modal yang paling utama. Perlu niat yang kuat. Kalau perlu catat dan tentukan ingin bangun sahur jam berapa. Sebelum tidur malam, jangan lupa berdoa dan kencangkan niat supaya nggak kesiangan buat sahur keesokan harinya. Taruh Alarm Jauh-Jauh Pasang alarm dan letakkan jauh dari jangkauanmu. Tujuannya tak lain adalah ketika alarm berbunyi, kamu bisa langsung bangun dan dipaksa untuk langsung melek karena harus menjangkau

"Khatam Al-Quran di Bulan Ramadan? Bisa, Begini Tipsnya"

Gambar
Hari ini adalah hari pertama di bulan Ramadan. Bulan Ramadan sendiri dikatakan sebagai bulan yang penuh keutamaan dan penuh keberkahan. Karena bulan Ramadan sangat spesial, tidak sedikit orang muslim yang berlomba-lomba dengan penuh keikhlasan menjalankan berbagai kebaikan. Dan salah satu kebaikan yang tak pernah ketinggalan di bulan Ramadan sendiri adalah membaca Al-Quran, belajar menerjemahkan atau memaknainya dan juga mengamalkannya. Oh iya, kalau ngomongin soal membaca Al-Quran, kali ini saya punya tips agar kamu bisa khatam Al-Quran di bulan Ramadan. Selama kamu punya niat yang tulus dan sungguh-sungguh dari dalam hati, dipastikan kamu tetap bisa melakukan hal ini. Selama kamu mau konsisten dalam membaca Al-Quran, dipastikan kamu bisa khatam Al-Quran di bulan Ramadan dan tidak hanya sekali. Bahkan kamu bisa khatam sampai dua, tiga, empat atau lima kali sekaligus. Penasaran kan bagaimana agar bisa khatam Al-Quran di bulan Ramadan? Jadi begini, seperti pengalaman juga shari